Peluncurkan Kapal LCT Mekar Kharisma Milik PT Pelayaran Mekarsejati Kharisma
Pada tanggal 24 Juli 2025, PT Dok dan Perkapalan Kodja Bahari (Persero) resmi meluncurkan kapal baru bernama LCT Mekar Kharisma. Kapal ini merupakan milik PT Pelayaran Mekarsejati Kharisma dan menjadi salah satu hasil karya galangan dalam mendukung sektor pelayaran nasional. Peluncuran ini menandai komitmen PT DKB dalam memberikan layanan pembangunan kapal yang andal dan berkualitas, serta memperkuat kerja sama strategis dengan para mitra pelayaran di Indonesia.

















